6 Cara Mudah untuk Mendapatkan Air Minum Sehat untuk Keluarga: Minum sehat dapat menyelamatkan anda dan keluarga dari resiko diare yang mematikan

Air tanah adalah sumber air utama (air minum, mandi, sanitasi, dll) bagi sebagian besar penduduk Indonesia. Air tanah dipercaya jauh dari polusi dan pencemaran yang ada di permukaan tanah, seperti polusi udara, polusi pabrik, sampah, dan lain-lain. Namun air tanah pun bisa tercemar akibat perilaku manusia yang kotor dan tidak bertanggung jawab.
     
Leaflet ini berisi penjelasan mengenai sumber air minum, sumber pencemaran air tanah, siklus minum air tercemar penyebab diare, Cara pemutus alur penularan penyakit diare dan infeksi saluran pencernaan, serta 6 cara mudah untuk mendapatkan air minum yang aman, sehat dan bersih.