Instrumen SSK Final

Oleh anton budhi prasetyo pada 29 Juni 2020, 12:24
4    2.383
Dengan hormat,
Instrumen SSK sheet keberfungsian infrastruktur, terkait jumlah rumah tangga (RT) yang menerima layanan pengangkutan dari rumah-TPA (langsung) atau pengumpulan dari rumah-TPS-TPA (tidak langsung) kenapa musti terisi otomatis dengan mengisi pilihan seluruh desa/kelurahan / hanya perkotaan / hanya perdesaan? Bagaimana jika layanan di suatu Kabupaten itu di perkotaan dan sebagian perdesaan?
Terimakasih atas masukan dan bimbingannya
    0
Pada sheet keberfungsian infrastruktur di kolom AL baris 40-43 silahkan pilih "hanya kel/desa tertentu" sehingga pada kolom pengangkutan dapat diisikan secara manual per desa/kelurahan.

Pastikan menggunakan file instrumen terbaru yang ada pada e-learning modul belajar analisis teknis.
    0
Baik, Terimakasih
    0

pengisian otomatis dimungkinkan bagi kab/kota yang tidak memiliki data pengumpulan sampah di tingkat RT, yaitu melalui pendekatan jumlah infrastruktur yang melakukan pengumpulan sampah. 

jika layanan di suatu kabupaten meliputi daerah perkotaan dan perdesaan dapat dipilih "seluruh desa/kelurahan". adapun jika layanan di suatu kabupaten hanya meliputi daerah perkotaan dapat dipilih "hanya perkotaan" dan begitu juga sebaliknya. tentu saja karena sifatnya adalah pendekatan, angka yang dihasilkan tidak 100% presisi. namun pendekatan ini dimungkinkan dengan hasilnya sudah mendekati kondisi yang sesungguhnya.

adapun jika tersedia data di kabupaten/kota terkait data RT yang terlayani per desa/kelurahan, maka dapat diisikan manual dengan memilih "hanya di kelurahan/desa tertentu"

Terima kasih

    0

Topik Terhangat